Liverpool saat ini sedang mengalami krisis pemain belakang setelah ditinggalkan Virgil van Dijk dan Joe Gomez karena cedera. Membeli pemain baru pun tidak akan mudah dilakukan Liverpool.
The Reds diprediksi kehilangan Joe dalam waktu lama. Pemain berusia 23 tahun itu mengalami masalah cedera pada saat sedang berlatih bersama timnas Inggris dan saat ini sudah menjalani operasi.
Joe menyusul Van Dijk yang lebih dulu absen karena cedera. Hal itu jelas sekali membuat pelatih Juergen Klopp kekurangan stok pemain belakang. Praktis saat ini hanya tinggal Joe Matip dan Fabinho saja di posisi itu, ke dua pemain itu pun bahkan sempat mengalami cedera belum lama ini.
Kondisi itu membuat Liverpool didesak untuk bergerak cepat mencari pemain baru. Akan tetapi mantan gelandang Liverpool yakni Jamie Redknapp yakin tidak akan mudah bagi Liverpool untuk mewujudkan hal tersebut.
Situasi Liverpool membuat banyak tim lain sadar ada kebutuhan yang mendesak di sektor belakang, yang akan membuat harga pemain menjadi naik drastis. Redknapp merasa mantan timnya itu berada dalam posisi yang serba salah. Akan tetapi Liverpool sudah dipastikan akan tetap mencari pemain baru pada saat bursa transfer mendatang.
Recent Comments